KORELASI ANTARA KADAR GULA DARAH DENGAN KADAR ASAM URAT PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI POLI ENDOKRINOLOGI RSUDZA BANDA ACEH
Title
KORELASI ANTARA KADAR GULA DARAH DENGAN KADAR ASAM URAT PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI POLI ENDOKRINOLOGI RSUDZA BANDA ACEH
Creator
SIGIT ANANDA/1107101010079
Rights
dr. Masra Lena Siregar, Sp. PD
dr. Nurkhalis, Sp. JP
dr. Nurkhalis, Sp. JP
Abstract
Kadar asam urat diduga memiliki korelasi terhadap progresivitas diabetes melitus tipe 2 yang ditandai dengan keadaan hiperglikemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara kadar gula darah dengan kadar asam urat pada pasien diabetes melitus tipe 2. Keterkaitan yang jelas antara kadar asam urat dengan kadar gula darah dapat dijadikan landasan dalam penegakan diagnosis dan strategi pengobatan. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional dengan sampel pasien diabetes melitus tipe dua sejumlah 27 orang (12 laki-laki dan 15 perempuan). Pasien dengan penurunan fungsi ginjal (LFG<60ml/ mnt/1,73m2), riwayat konsumsi alkohol, dan riwayat konsumsi purin dieksklusikan pada penelitian ini. Data diambil dari hasil pemeriksaan laboratorium darah lengkap yang sudah terstandarisasi. Korelasi antara kadar gula darah (KGDP dan KGD2pp) dengan kadar asam urat dinilai dengan menggunakan uji korelasi Pearson serta menggunakan uji regresi linier untuk menentukan koefisien determinasi (R2) masing-masing variabel independen. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa kadar asam urat memiliki korelasi yang bermakna dengan arah positif terhadap kadar gula darah puasa (r=0,652 ,p<0,0001) namun tidak berkorelasi terhadap kadar gula darah dua jam pascaprandial (r=0,313 ,p=0,112). Variasi kadar asam urat dipengaruhi oleh KGDP sebesar 42,5% (R2 0,425 ,IK95% 0,013-0,036 ,p<0,0001). Kesimpulannya, kadar asam urat berkorelasi positif dengan KGDP dan tidak berkorelasi dengan KGD2pp.
Kata Kunci : kadar gula darah, kadar asam urat, diabetes melitus tipe 2.
Kata Kunci : kadar gula darah, kadar asam urat, diabetes melitus tipe 2.
Description
Analitik Observasional
Publisher
FK Unsyiah
Date
16 Januari 2015
Language
Indonesian
Type
Skripsi
Access Rights
Public
Citation
SIGIT ANANDA/1107101010079, “KORELASI ANTARA KADAR GULA DARAH DENGAN KADAR ASAM URAT PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI POLI ENDOKRINOLOGI RSUDZA BANDA ACEH,” ETD Fakultas Kedokteran, accessed April 29, 2025, http://skripsi.fk.usk.ac.id/kedokteranunsyiah_etds_omk/items/show/47.