Search using this query type:



Search only these record types:

Item
File
Collection

Advanced Search (Items only)

ETD Fakultas Kedokteran

IDENTIFIKASI FAKTOR RISIKO AKNE VULGARIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNSYIAH

Title

IDENTIFIKASI FAKTOR RISIKO AKNE VULGARIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNSYIAH

Creator

Sheikha Nabila/0807101050036

Rights

dr. Sitti Hajar, Sp.KK /dr. Husnah, MPH

Abstract

Akne vulgaris menjadi masalah pada hampir semua remaja. Akne vulgaris adalah penyakit kulit paling sering terjadi. Faktor yang berperan yaitu usia, ras, familial, makanan, cuaca/musim yang secara tidak langsung dapat memicu proses patogenesis akne. Umumnya insidens terjadi pada sekitar umur 14-17 tahun pada wanita, 16-19 tahun pada pria. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan riwaat keluarga, makanan, cara membersihkan wajah dan kosmetik dengan akne vulgaris di Fakultas Kedokteran Unsyiah Banda Aceh. Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan rancangan Cross sectional survey. Sampel pada penelitian ini adalah sebagian dari mahasiswa Fakultas Kedokteran Unsyiah Banda Aceh Program Studi Pendidikan Dokter angkatan 2009, 2010 dan 2011. Cara pengambilan sampel adalah Stratified Random Sampling. Pengumpulan data primer dilakukan melalui wawancara dan pembagian kuesioner dan didapatkan sampel sebanyak 100 responden. Analisis yang digunakan adalah analisis bivariat yaitu uji chi square. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan antara riwayat keluarga (p = 0,000 ; RR = 1,62), cara membersihkan wajah (p = 0,014 ; RR= 1,26) kosmetik (p = 0,000 ; RR = 1,56) dengan akne vulgaris dan tidak ada hubungan antara makanan ( p = 0,214 p > 0,05) dengan akne vulgaris. Kesimpulan pada penelitian ini terdapat hubungan antara riwayat keluarga, cara membersihkan wajah, dan kosmetik dengan akne vulgaris dan tidak terdapat hubungan antara makanan dengan akne vulgaris. Diharapkan adanya edukasi lebih lanjut tentang akne vulgaris oleh dokter ahli kulit agar mahasiswa dapat melakukan tindakan pencegahan dini terhadap timbulnya akne vulgaris.

Kata kunci: Akne vulgaris, riwayat keluarga, makanan, kosmetik, cara membersihkan wajah *Risiko Relatif (RR)

Description

Analitik observasional

Publisher

FK Unsyiah

Language

Indonesian

Type

Skripsi

Access Rights

Public

Citation

Sheikha Nabila/0807101050036, “IDENTIFIKASI FAKTOR RISIKO AKNE VULGARIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNSYIAH,” ETD Fakultas Kedokteran, accessed October 24, 2024, http://skripsi.fk.usk.ac.id/kedokteranunsyiah_etds_omk/items/show/176.

Visitor